Telkomsigma Luncurkan Inovasi Digital Banking Terintegrasi

JAKARTA – Telkomsigma, anak perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) meluncurkan Arium Banking Suites, sebuah inovasi layanan digital banking terintegrasi. Inovasi tersebut diharapkan dapat mewujudkan kebutuhan industri layanan perbankan berbasis digital terbaik pada nasabah.

Layanan teknologi yang sudah mengantongi sertifikat internasional ini merupakan transformasi solusi terintegrasi berbasis digital. Produk hasil karya anak bangsa ini melibatkan 250 programmer dari beberapa perguruan tinggi seperti Institut Teknologi Bandung (ITB), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan Telkom University.

Chief Executive Officer (CEO) Telkomsigma, Judi Achmadi mengatakan saat ini kebutuhan nasabah sudah bergeser kepada pelayanan yang cepat, mudah, dan dapat dikendalikan nasabah. Arium Banking Suites hadir dengan graphic user interface yang memudahkan nasabah untuk menikmati layanan perbankan 24 jam. Inovasi ini mempercepat proses data, mudah diintegrasikan dengan berbagai channel branchless, dan adaptif terhadap pertumbuhan bisnis.

“Sebagai mitra teknologi pilihan perbankan Telkomsigma melakukan transformasi solusi terintegrasi berbasis digital yang siap mendukung perbankan Indonesia untuk lebih berkembang dan memberikan layanan terbaik,” kata Judi dalam peluncuran Arium Banking Suites di Jakarta, Rabu (20/4/2016)

Pada kesempatan yang sama, dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Telkomsigma dan PT Bank Pundi Indonesia (PT BPI). Kerjasama ini berupa bantuan dalam membangun Teknologi Informasi (TI) para Usaha Kecil Menegah (UKM) yang menjadi basis pasar PT BPI. Telkomsigma juga akan memberikan layanan solusi banking bagi Bank Perkreditan Rakyat (BPR).

Judi menargetkan pada 2016, Telkomsigma akan menyasar 50 perusahaan perbankan nasional besar. Semenjak 2015, Telkomsigma telah memberikan layanan pada 100 BPR. “Pada tahun 2016 ini kami targetkan akan sama yaitu 100 BPR. Target jangka panjang kami akan memberikan layanan kepada 1.600 BPR di seluruh Indonesia,” pungkas Judi. Albarsah

Setiyo Bardono

Editor www.technologyindonesia.id, penulis buku Kumpulan Puisi Mengering Basah (Arus Kata, 2007), Mimpi Kereta di Pucuk Cemara (PasarMalam Production, 2012), dan Aku Mencintaimu dengan Sepenuh Kereta (eSastera Malaysia, 2012). Novel karyanya: Koin Cinta (Diva Press, 2013) dan Separuh Kaku (Penerbit Senja, 2014).
Email: setiakata@gmail.com, redaksi@technologyindonesia.id

You May Also Like

More From Author