Fisiontical 2019, Ajang Generasi Milenial Ciptakan Ide dan Inovasi Kelautan dan Perikanan

Jakarta, Technology-Indonesia.com – Senat Taruna Sekolah Tinggi Perikanan (STP) menggelar Fisiontical 2019 (Fisheries Competition and Education Festival) pada 24-25 Februari 2019 di Jakarta. Ajang ini merupakan wadah aspirasi untuk generasi milenial menuangkan ide-ide dan inovasinya di sektor kelautan dan perikanan.

Kepala Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDM), Prof. Sjarief Widjaja mengatakan dalam menghadapi Revolusi Industri 4.0 dan perkembangan teknologi yang semakin pesat, para pemuda sebagai generasi penerus bangsa perlu mengembangkan kreativitas dan inovasi, termasuk dalam sektor kelautan dan perikanan.

“Saya ingin Fisiontical bisa mendukung pemuda untuk siap menghadapi Revolusi Industri 4.0,” ucap Sjarief Widjaja dalam sambutannya acara Fisiontical pada Senin (25/2/2019) di STP, Jakarta. Sjarief berharap para generasi muda Indonesia dapat unggul bersaing dengan bangsa lain dalam mengembangkan inovasi dan kreativitas di bidang kelautan dan perikanan.

“Saya ingin di masa mendatang lahir pemimpin-pemimpin bangsa yang kompeten dan professional dalam mengelola sektor kelautan dan perikanan yang lebih baik, untuk kesejahteraan masyarakat. Karenanya, Sekolah-sekolah kita harus berorientasi pada inovasi,” tambah Sjarief.

Ketua STP Jakarta, Moch. Heri Edy menyampaikan bahwa tujuan Fisiontical antara lain mendukung cita-cita Indonesia menuju poros maritim dunia, mendukung pengembangan sumberdaya manusia yang kompeten, kritis, unggul dan berdaya saing global dalam menghadapi revolusi industri 4.0 di sektor perikanan dan kelautan, serta mewadahi pemuda untuk membangun ide dan inovasi di sektor kelautan dan perikanan.

Dalam rangkaian kegiatan Fisiontical, dihelat empat perlombaan yaitu Lomba Inovasi Teknologi Perikanan Terapan, Lomba Essay, Lomba Poster dan Lomba Fotografi. Lomba Inovasi Teknologi Perikanan Terapan merupakan perlombaan menciptakan dan mengembangkan sebuah inovasi terapan nyata di bidang kelautan dan perikanan untuk mengawal kemajuan Industri 4.0. Lomba Essay merupakan lomba menciptakan gagasan sebuah inovasi dan solusi mengenai permasalahan bidang kelautan dan perikanan dengan tema “Generasi Perikanan Milenial era Industri 4.0”.

Sementara Lomba Poster merupakan lomba desain visual bertema “Pemuda Perikanan Milenial” dengan berbagai subtema sebagai wadah berkreasi dalam menyajikan kajian atau informasi yang menarik untuk mengenalkan dunia perikanan kepada masyarakat. Serta, Lomba Fotografi dengan tema “Ada apa dengan perikanan saat ini?” untuk mengajak milenial lebih peka terhadap kondisi perikanan saat ini.

Dalam Fisiontical juga diadakan Forum Group Discussion (FGD) yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang diharapkan dapat mencari, mengkaji dan merumuskan solusi atas permasalahan terkini sektor kelautan dan perikanan dalam menghadapi era Industri 4.0. Serta, seminar dan talkshow yang menghadirkan tokoh-tokoh inspiratif seperti Dendi Anggi Gumilang (Direktur Utama PT Perikanan Nusantara), Risyanto Suanda (Direktur Utama Perum Perindo), Budi Sasongko (Direktur Utama PT Garam), dan Kaisar Akhir (Founder Maritim Muda Indonesia).

Setiyo Bardono

Editor www.technologyindonesia.id, penulis buku Kumpulan Puisi Mengering Basah (Arus Kata, 2007), Mimpi Kereta di Pucuk Cemara (PasarMalam Production, 2012), dan Aku Mencintaimu dengan Sepenuh Kereta (eSastera Malaysia, 2012). Novel karyanya: Koin Cinta (Diva Press, 2013) dan Separuh Kaku (Penerbit Senja, 2014). Buku terbarunya, Antologi Puisi Kuliner "Rempah Rindu Soto Ibu"
Email: setiakata@gmail.com, redaksi@technologyindonesia.id

You May Also Like

More From Author