Kemenag Bakal Luncurkan Papan Ketik Virtual Aksara Pegon

TechnologyIndonesia.id – Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren akan meluncurkan Papan Ketik Virtual Aksara Pegon (Pegon Virtual Keyboard) pada 6 Januari 2024 dalam rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama.

Plt Direktur PD Pontren, Waryono menuturkan saat ini segala persiapan teknis terkait Pegon Virtual Keyboard telah selesai dilakukan. “Alhamdulillah, per hari ini papan ketik virtual aksara pegon atau Pegon Virtual Keyboard sudah siap dipasang,” kata Waryono di Jakarta, Sabtu, 23 Desember 2023.

Pegon Virtual Keyboard itu mulai bisa digunakan publik setelah resmi diluncurkan. Pria kelahiran Cirebon itu menyatakan bahwa pengadaan Pegon Virtual Keyboard adalah amanat Kongres Aksara Pegon I yang diselenggarakan pada 2022.

“Salah satu hasil kesepakatan Kongres Aksara Pegon tahun 2022 mengamanatkan kepada Kementerian Agama untuk mengawal keberlangsungan penggunaan aksara Pegon di madrasah dan pesantren,” lanjutnya.

Dengan adanya Pegon Virtual Keyboard ini, Waryono berharap masyarakat luas dapat mengakses warisan kekayaan Nusantara melalui perangkat digital, baik smartphone, laptop, dan lainnya. Hal ini, lanjut dia, merupakan bagian dari cara merawat eksistensi aksara pegon.

“Ke depan publik luas bisa menggunakan pegon sebagai alternatif aksara yang bisa dipilih di dalam mengetik di perangkat digital, baik untuk kepentingan komunikasi sehari-hari atau untuk menuangkan gagasannya,” pungkasnya.

Setiyo Bardono

Editor www.technologyindonesia.id, penulis buku Kumpulan Puisi Mengering Basah (Arus Kata, 2007), Mimpi Kereta di Pucuk Cemara (PasarMalam Production, 2012), dan Aku Mencintaimu dengan Sepenuh Kereta (eSastera Malaysia, 2012). Novel karyanya: Koin Cinta (Diva Press, 2013) dan Separuh Kaku (Penerbit Senja, 2014).
Email: setiakata@gmail.com, redaksi@technologyindonesia.id

You May Also Like

More From Author