Jakarta : Prof Dr Hasanuddin Zainal Abidin MSc akhirnya menjadi Kepala Badan Informasi Geospasial (BIG) yang baru menggantikan Dr Priyadi Kardono.
Pelantikan jabatan Kepala BIG dilaksanakan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Prof Dr Bambang Brodjonegoro SE M.UP.PhD di Jakarta (05/12/2016).
Sebelumnya BIG dibawah kewenangan Kemenristekdikti dengan nama Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal). Namun, kemudian dipindahkan dibawah kewenangan Menetri PPN/Bappenas.
Prof. Dr. Ir. Hasanuddin Z. Abidin, M.Sc tercatat alumni Geodesi ITB dan sebelumnya menjabat sebagai Dekan bidang Akademik di kampus tersebut. (Lenny)